mariotanalepy7.com - Terkadang ketika kamu melihat disekitar, banyak
teman-teman yang sudah punya pacar/pasangan membuat kamu sedikit minder atau
tidak percaya diri. Dan pada saat teman-teman mu sibuk dengan pacarnya, kamu
malah sendiri, seolah dunia milikmu seorang hahaha..
Ketahuilah, sendiri itu tidak
menyenangkan broo. Tapi dengan status sendiri, jangan menjadikan
kamu untuk memaksakan dirimu untuk mendapatkan pasangan..
Jomblo juga di peringati setiap tahun loh.. Kalo tidak salah,
setiap tanggal 11November itu diperingati hari Jomblo sedunia.
Jomblo bukan suatu hal yang menyedihkan, jadi tidak seharusnya
kamu bersedih. Seperti yang tertera dalam postingan di vemale.com, ada
beberapa alasan agar jomblo2 mesti Fun..
Berikut beberapa alasan mengapa
Jomblo bukan suatu hal yang menyedihkan:
- Jomblo akan membuat kamu lebih fokus dengan tujuan
hidupmu. Jika selama ini hidupmu terlalu mengikuti pendapat pasangan, maka
sekarang adalah waktu yang tepat untuk bersenang-senang dengan pilihan
hidup kamu. (Yeay.. bebasss)
- Jomblo membuat kamu lebih mandiri (bukan nama Bank
ya. hahaha). Jika selama ini kamu selalu tergantung kepada orang lain,
maka saat ini adalah waktu yang tepat menunjukkan kemampuan kamu.
- Jomblo akan membuatmu lebih hemat. Sendiri membuatmu
memiliki pengeluaran yang lebih kecil saat memiliki pasangan. Banyak
kebutuhan yang dapat kamu hemat, Siap-siap tabungan kamu gendut jika kamu
Jomblo. (Nabung…Nabung)
- Kata siapa jomblo akan membuat kamu kesepian? Saat
sendiri justru adalah kesempatan untuk berkenalan dengan orang baru. Saat
yang tepat untuk memperluas jaringanmu. (Cari yang passss)
- Cinta bukanlah patokan kebahagiaan kamu. Daripada galau
mengapa kamu masih sendiri, bukankah lebih baik kamu fokus dengan karier
dan masa depan kamu. Banyak hal menyenangkan yang dapat kamu lakukan
sendiri tanpa perlu kehadiran orang lain. (Yess…Cinta boleh kandas, tapi
karier jangan)
- Tidak harus pergi bersama orang lain untuk bahagia,
kamu pun dapat bahagia meskipun pergi sendiri. Saat pergi sendiri ada
kemungkinan kamu untuk bertemu dengan orang baru, bisa jadi orang baru
tersebut adalah jodoh kamu. (Bisa jadi…Bisa jadi)
- Jomblo akan membuatmu lebih banyak waktu untuk me time.
Saat me time kemungkinan besar kamu akan menemukan potensi kamu. Nah,
tentu menyenangkan menemukan hal baru dan juga kamu sukai. (Ngeblog
contohnya..)
(Baca Juga : Alasan cowo menghindari cewe pecinta drama korea)
- Jomblo akan membuat kamu lebih tenang dan bebas galau.
Hubungan yang dijalani dengan terpaksa tidak akan membuat kamu bahagia,
justru sebaliknya. jadi daripada menjalani hubungan yang terpaksa bukankah
lebih baik kamu memilih untuk sendiri. (Ntap…Betul ndak?)
- Jomblo akan membuat kamu lebih memahami diri sendiri.
Kamu akan lebih memahami apa yang diinginkan oleh dirimu, tentu saja tanpa
perlu sibuk memikirkan perasaan orang lain.
- Manfaatkan energi kamu untuk hal yang menyenangkan.
Punya hobi? Kembangkan, jika beruntung kamu dapat menghasilkan uang dari
hobi yang kamu miliki. Tentu hal ini menyenangkan bukan? (Ngeband, Traveling,
dll)
- Memiliki banyak waktu untuk keluarga. Jika selama ini kamu sibuk dengan pasanganmu, saat jomblo akan membuat kamu memiliki banyak waktu bersama keluarga. Bukankah keluarga adalah orang yang tidak akan menyia-nyiakanmu?. (Yesss.. family time perlu)
Yahh….Sekiranya ada 11alasan mengapa Jomblo bukan suatu hal yang menyedihkan. So, Jangan
bersedih.
Segera Move On.. ^_^
Segera Move On.. ^_^